SOROT – Gugus tugas percepatan penanganan penyakit virus Corona (COVID-19) Kabupaten Paser, akan melakukan pengukuran suhu tubuh di pintu masuk Kabupaten Paser, Kalimantan Timur.
“Program dari Gugus tugas, kedepan secepatnya kita melakukan pengukuran suhu tubuh ditiga lokasi pintu masuk Kabupaten Paser,” kata Amir Faisol, Juru bicara COVID-19 Kabupaten Paser, Sabtu (28/3/2020) di Tanah Grogot.
Tiga titik lokasi masuk Kabupaten Paser yang dijadikan target pengukuran suhu tubuh dalam rangka pencegahan COVID-19 adalah, Kecamatan Longkali, Muara Koman dan Batu Engau.
“Nanti setiap kendaraan yang masuk ke Longkali dari arah penajam, begitu juga di Muara Koman dari arah Tabalong dan Batu Engau dari arah Batu Licin dilakukan pengukuran suhu tubuh,” ucapnya.
Kegiatan pengecekan suhu tubuh itu dilakukan gugus tugas percepatan penanganan penyakit virus Corona (COVID-19) Kabupaten Paser, bekerjasama puskesmas dan pihak keamanan.
Pengukuran suhu tubuh tersebut, guna memastikan setiap warga yang masuk ke wilayah Kabupaten Paser di bawah suhu tubuh 38 derajat Celsius.
“Ini antisipasi sedini mungkin potensi ada warga dengan suhu tubuh 38 derajat Celsius keatas yang bisa punya gejala awal terjangkit virus Corona,” jelasnya.
Ini masih menunggu alat Thermogun, mudah-mudahan sore atau besok pagi datang, alatnya 6 buah dan langsung kita distribusikan ketiga lokasi, dan satu lokasi 2 Thermogun,” tambahnya.
Meski memperketat di pintu-pintu masuk di wilayah Paser dengan melakukan pengukuran suhu tubuh, namun untuk melakukan local lockdown atau karantina wilayah masih dianggap belum perlu.
“Kabupaten Paser belum perlu dilakukan lockdown, karena kasus yang ODP (orang dalam pemantauan – red) sekarang ini didapat dari luar, belum terkena COVID-19, jadi kita masih sebatas memantau,” pungkasnya (adv/kfp)