SOROT – Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Paser, Kaltim, Selasa (28/11/17) merilis kejadian banjir yang terjadi di wilayah itu.
Dalam rilis tersebut, lima RT di Desa Batu Kajang, Kecamatan Batu Sopang, Kabupaten Paser terendam air akibat banjir yang terjadi, Senin (27/11).
Kelima RT itu, yakni RT 18, 22, 24, 27 dan RT 28, dengan jumlah rumah yang terkena banjir sebanyak 38 unit. Tidak ada Korban jiwa dalam peristiwa ini.
Upaya team gabungan Satuan Petugas (Satgas) BPBD dalam peristiwa ini, langsung melakukan kordinasi dan mendata setiap rumah yang tergenang banjir.
Penyebab banjir karena tingginya Intensitas Hujan di wilayah itu ditambah dengan menggenangnya air sungai yang ada. (rsd)