Polres Kubar Berhasil Amankan Empat Pemuda Pemilik Narkotika Jenis Sabu

503

KUTAI BARAT, Sorotonline.com– Sekali dayung dua pulau terlampaui, pepatah tersebut sangat pantas disematkan kepada jajaran Satuan Resnarkoba Polres Kutai Barat, bagaimana tidak dalam waktu hari yang bersamaan anggota opsnal Resnarkoba Polres Kutai Barat dapat menangkap empat tersangka pemilik narkotika jenis sabu.

Keberhasilan tersebut di releasekan oleh Sat Resnarkoba Polres Kutai Barat di Aula milik Sat Resnarkoba Kamis (16/07/20) dengan menghadirkan ke empat tersangkanya.

Kabid Humas Polda Kaltim Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., menjelaskan informasi yang di dapat dari Sat Resnarkoba Polres Kubar bahwa tersangka ini diamankan ditempat berbeda. Dua tersangka yaitu (ES) dan (RI) diamankan di salah satu rumah di Kampung Resak Kecamatan Bongan sedangkan tersangka (AC) dan (MH) diamankan di dekat sekolahan di Kampung Muara Kedang Kecamatan Bongan Kabupaten Kutai Barat.

Awalnya anggota opsnal Resnarkoba Polres Kutai Barat menangkap terlebih dahulu tersangka Estiana dan Rico yang ke duanya pada saat dilakukan penggeledahan ditemukan 1 (satu) poket kecil narkotika jenis sabu yang disimpan disofa, yang selanjutnya dilakukan pengembangan yang kemudian tim opsnal Resnarkoba Polres Kubar mengantongi lagi dua nama.

Diceritakan oleh Kombes Pol Ade Yaya Suryana, bahwa ke dua tersangka hasil pengembangan ditangkap di dekat sekolahan di Kampung Muara kedang, pada saat dilakukan penangkapan salah satu dari tersangka ini sempat membuang sesuatu yang diketahui oleh anggota opsnal resnarkoba, dan dilakukan pencarian ditemukan satu poket narkotika jenis sabu.

Kombes Pol Ade Yaya Suryana, S.I.K., M.H., juga menghimbau kepada seluruh masyarakat untuk bersama menjauhakan diri dari narkoba.

“Keempat tersangka ini kami jerat dengan Pasal 132 Subs Pasal 114 Ayat (1) Subs Pasal  112 Ayat (1) UURI No. 35 tahun 2009 tentang narkotika,” tutup Kombes Pol Ade Yaya.

sumber: Humas Polda Kaltim




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.