Polkes Paser Gelar Vaksinasi Tahap Pertama Bagi Warga Secara Gratis

267

SOROTONLINE.COM – Kodim 0904/PSR menggelar kegiatan vaksinasi tahap pertama secara gratis bagi warga Kabupaten Paser, Kalimantan Timur, Selasa (21/9/2021).

Kegiatan tersebut dilaksanakan di Poli Klinik Kesehatan (Polkes) Paser di Tanah Grogot Grogot, dengan sasaran vaksinasi diberikan pada warga yang belum melaksanakan Vaksin COVID-19.

Kepada warga yang hendak menerima vaksin, diharapkan mengisi daftar formulir yang sudah disediakan, setelah itu mereka harus melewati beberapa tes yang dilaksanakan oleh pihak Dinas Kesehatan (Dinkes) Paser.

“Harus mengisi formulir dulu sesuai dengan urutan yang sudah ditentukan dari pihak Polkes,” kata Peltu Nuril Huda Kapala Polkes Paser.

Dikatakan, vaksinasi dosis pertama Sinovac yang diberikan Polkes Paser merupakan kerjasama Dinkes Pusat dan Mabes TNI AD dalam mensukseskan Vaksinasi bagi warga Paser Kabupaten Paser.

Terhadap kegiatan itu, Nuril berjanji memberikan pelayanan terbaik serta memaksimalkan semua tenaga yang terlibat, agar memberikan hasil sesuai harapan.

“Kami laksanakan semaksimal mungkin untuk kegiatan vaksinasi yang diberikan kepada warga Kabupaten Paser,” ujarnya.

Menurutnya, jika pada pelaksanaan vaksinasi hari ini masih ada warga yang belum mendapatkan vaksin, pihak Polkes Paser masih membuka layanan dihari berikutnya.

“Kalaupun ada yang tidak mendapatkan vaksin pada hari ini, besok hari Rabu tanggal 22 September 2021 kami masih memiliki dosis,” terangnya.

Nuril juga menjelaskan, pada vaksinasi dosis pertama Sinovac ini, Polkes Paser memberikan 100 dosis vaksin tahap pertama bagi warga Paser. (rsd)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.