Disambar Predator Sungai di Paser, 4 Hari Pencarian Akhirnya Ditemukan Tak Bernyawa

3387

SOROTONLINE.COM – Marzuki (36) seorang Karyawan PT. Senabangun Aneka Pertiwi, Desa Tabru, Kecamatan Batu Engau, Kabupaten Paser, Kaltim yang dinyatakan hilang beberapa hari lalu akhirnya ditemukan, Kamis (30/9/2021).

Berdasarkan laporan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Paser, Kaltim, Marzuki ditemukan di sekitar hulu Sungai Sangkurane, Kecamatan Batu Engau atau berjarak sekitar 5 Kilometer dari TKP hilangnya.

Saat ditemukan setelah dilakukan pancarian selama 4 hari, Marsuki sudah dalam keadaan meninggal dan kondisi tubuhnya tak utuh lagi, sebagian ada yang hilang.

Pria naas itu ditemukan oleh tim gabungan yang terdiri dari BPBD, Polsek Batu Engau, Koramil Batu Engau, Pamobvit Brimob, Karyawan PT. Sinabangun Aneka Pertiwi dan warga.

“Jasad korban langsung dievakuasi menuju ke rumah duka di Mess Mesra 1 PT. Senabangun Aneka Pertiwi, Desa Tabru Paser Damai untuk selanjutnya dilakukan visum,” kata Masriah Plt Kepala BPBD Paser, Jumat (1/10) di Tanah Grogot.

Sementara berdasarkan keterangan Kapolsek Batu Engau Iptu Suradi sebelumnya, korban bersama istrinya berangka bekerja ke divisi 1 PT Senabangun Aneka Pertiwi Desa Tabru. Sepulang bekerja korban bersama istrinya menuju Sungai Sangkurane untuk mencari udang dengan cara menjala.

“Pada saat sampai di TKP Korban melemparkan jalanya, dan tiba-tiba korban langsung di sambar atau diterkam oleh seekor buaya,” kata Kapolsek Batu Engau.

Dikatakan, pada saat diterkam predator sungai itu, istri korban yang melihat kejadian tersebut langsung berteriak histeris meminta pertolongan namun tidak ada yang mendengar, mengingat Tkp tersebut jauh dari pemukiman warga. (rsd)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.