SOROTONLINE.COM – Pemerintah Kabupaten Paser, Kalimantan Timur menyiapkan beasiswa stimulan sebesar Rp 968 juta, untuk 289 mahasiswa yang kuliah di daerah maupun diluar daerah.
Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Sekretariat Daerah Kabupaten Paser Kurniawan mengatakan, beasiswa tersebut diperuntukkan untuk jenjang Diploma 3 (D3), Strata 1 dan Strata 2.
“Kuotanya sekitar 200an, dan kita bedakan tingkat pendidikannya, jadi ada yang D3, ada yang S1 dan ada yang S2,” kata Kurniawan kepada sorotonline.com di ruang kerjanya, Senin (30/5/2022).
Menurutnya, selain mengelompokkan antara yang kuliah dalam daerah dan luar daerah, program beasiswa stimulan ini juga mengelompokkan bidang akademis dan eksak.
“Kita juga mengelompokkan, ada yang akademis dan ada yang eksak, ini berhubungan seperti kalau di SMA itu ada jurusan IPA dan ada yang IPS seperti itu,” ujarnya.
Terkait bantuan beasiswa itu kata dia, Bupati Paser dr Fahmi Fadli meminta harus tepat sasaran dengan menerapkan dua acuan yakni mahasiswa yang berprestasi dan tidak mampu menjadi prioritas.
“Keinginan pak bupati bantuan ini harus tepat sasaran, prioritasnya ditujukan kepada mahasiswa yang berprestasi dan tidak mampu. Jadi dua ini acuannya,” tegasnya.
Untuk persyaratan lengkapnya pihak Bagian Kesra akan merelease secara online dengan memberikan waktu selama tiga bulan, mulai Juli hingga September agar semua usulan bisa ter-cover.
“Ini akan kita release secara online jadi transparansi, transparansi itu paling penting supaya kepercayaan publik itu ada. Jadi Oktober sudah kita stop, itu proses final siapa yang dapat dan tidak,” pungkasnya. (adv)