Puncak HDKD ke-77, Kepala Rutan Tanah Grogot Minta Tingkatkan Kinerja

363

SOROTONLINE.COM – Puncak peringatan Hari Dharma Karya Dhika (HDKD) Ke-77 Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham), Pegawai Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Tanah Grogot melaksanakan upacara, Jumat (19/08/2022).

Upacara yang berlangsung di lapangan dalam Rutan, Kepala Rutan Tanah Grogot Doni handriansyah bertindak sebagai Inspektur upacara diikuti oleh seluruh pejabat struktural dan pegawai Rutan.

Dalam HDKD ke-77 kali ini mengusung tema dengan semangat kebersamaan kita tingkatkan kinerja Kemenkumham yang semakin pasti akan berakhlak.

Pada upacara yang juga diikuti Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Kepala Rutan Tanah Grogot membacakan langsung sambutan menteri hukum dan HAM.

Selain itu, juga menyampaikan pesan kepada seluruh jajarannya untuk menjadikan momentum HDKD kali ini untuk senantiasa bersyukur dan selalu meningkatkan kinerja demi kemajuan organisasi, bangsa dan negara.

“Selalu saya ingatkan di Kemenkumham inilah tempat kita mencari rezeki, mencari nafkah untuk anak istri, oleh karenanya bersyukur lah teman teman,” katanya.

Pada peringatan HDKD kali ini, Kepala Rutan Tanah Grogot juga mengingatkan agar jangan hanya sekedar angka, tapi juga harus jadikan moment yang semakin pasti untuk lebih meningkatkan kinerja.

Dikatakan, fenomena wabah pandemi covid 19 yang masih ada serta krisis energi yang sedang melanda dunia, agar dapat disikapi dengan bijak dan proaktif menjadi pelopor kemajuan Indonesia untuk pulih lebih cepat bangkit lebih kuat.

“Jangan lupa, pandemi belum berakhir dan sekarang kita dihadapkan krisis energi diberbagai dunia,” ucapnya.

Sebagai aparatur negara kata dia, sudah semestinya aktif menjadi pelopor untuk ikut serta mewujudkan pemulihan perekonomian Indonesia, karena Kemenkumham ada untuk masyarakat. (rsd)

 

 




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.