Polsek Longikis Sosialisasikan Penerimaan Polisi ke Siswa SMA

702

SOROT – Jajaran Polsek Longikis memberikan sosialisasi tentang penerimaan Polisi kepada para siswa/siswi Kelas 12 SMAN 1 Longikis yang berjumlah 260 orang siswa, Rabu (9/11) bertempat di ruang Aula sementara SMAN 1 Longikis, Kecamatan Longikis, Kabupaten Paser Kaltim.

Sesuai himbauan Kapolres Paser AKBP Hendra Kurniawan, Kapolsek Longikis AKP Jumali bersama PS. Kanit Binmas Bripka Khoirul Anam dan Polwan Bripda Dwi Nuraini didampingi Kepala Sekolah SMAN 1 Longikis Kusnianto, mensosialisasikan mengenai jenjang pendidikan di Polri kepada siswa.

“Jenjang pendidikan di kepolisian itu mulai dari Akademi Kepolisian (AKPOl), Sekolah Inspektur Polisi Sumber Sarjana (SIPSS), Brigadir Polri dan Tamtama Polri,” kata Jumali dalam sosialisasinya dihadapan siswa.

Lebih lanjut Jumali mengatakan, persyaratan TAMTAMA Polri Brimob/Polair diantaranya Berijazah SMU/SMA, Madrasah Aliyah, SMK, usia minumal 18 tahun pada saat dilantik menjadi anggota Polri maksimal 22 tahun. Dan tinggi badan minimal 165 cm.

Sedangkan untuk BRIGADIR POLRI, persyaratannya berijazah serendah-rendahnya SMU atau sederajat, selain jurusan Tata Busana dan Tata Kecantikan dengan nilai akhir gabungan nilai UN dan nilai ujian sekolah minimal = 6,0.

“Umur minimal 17 tahun 5 bulan pada saat masuk pendidikan dan maksimal 21 tahun. Tinggi badan pria 163 cm, wanita 160 cm,” kata Jumali.

Untuk SIPSS kata Jumali, persyaratan pria dan wanita berijazah S1 sesuai dengan prodi yang dibutuhkan, D IV Ahli Nautika, IPK minimal 2,70, tinggi badan Pria 160 cm, wanita 155 cm, umur minimal 18 tahun dan maksimal 26 tahun.

Selanjutnya untuk AKPOL, lanjut Jumali syaratnya Berijazah SMU/SMA jurusan Ipa/Ips, usia kurang 17 tahun nilai rata rata ujian nasional minimal 8 atau rata rata ujian nasional 7.25 s/d 7,99 harus memiliki kemampuan bahasa inggris Toefl diatas 500.

Dan Usia 17 tahun s/d 21 tahun nilai rata rata ujian nasional 7,25. Bagi yang masih kelas III menggunakan nilai rata rata rapot kelas III semester I dengan ketentuan: yang umur kurang 17 tahun nilai rata-rata 8, yang umur 17 tahun s/d 21 tahun rata rata minimal 7, 25. setelah lulus menyerahkan ijazah. Tinggi badan pria 165 cm, wanita 163 cm.

Kapolsek juga memberi Motivasi kepada seluruh siswa/siswi yang berminat untuk mendaftar menjadi Anggota Polri sesuai jenjang pendidikan. Dan bagi siswa ingin masuk polisi dari sekarang agar lebih giat belajar, persiapan latihan fisik serta menjaga kesehatan. (rsd)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.