Super Blue Blood Moon di Tanah Grogot Tertutup Awan

1872

SOROT – Kejadian langka yang dikenal dengan super blue blood moon, tak terlihat jelas oleh warga Tanah Grogot, Kabupaten Paser, Kaltim, Rabu (31/1/18) karena langit di kota itu tertutup awan hitam.

Pantauan sorotonline.com, sejak pukul 19.00 Wita bulan sudah mulai tertutup awan, hingga berita ini diturunkan belum juga menampakkan diri. Sehingga warga tak dapat menyaksikan kombinasi tiga fenomena itu.

Padahal terlihat banyak warga berada di halaman rumah ingin menyaksikan kejadian langka tersebut, sesekali mereka melihat ke arah atas, tapi sayang pandang terhalang awan.

“Itu kelihatan sedikit bulannya tertutup lagi sama awan, mungkin mau hujan makanya gelap begini, maka ini kejadian langka, mudahan aja agak malam sudah bisa kelihatan,” kata Isna warga Tanah Grogot.

Selain itu, sejumlah warga juga melakukan sholat gerhana bulan dibeberapa masjid di Tanah Grogot, seperti Masjid Agung Nurul Falah dan Masjid Syuhada. (rsd)




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.