Dukung Kelestarian Lingkungan Hidup di Kaltim, Kideco Kembali Raih PROPER Emas Provinsi

862

SOROTONLINE.COM – PT Kideco Jaya Agung (Kideco), anak perusahaan energi terintegrasi PT Indika Energy Tbk, kembali meraih penghargaan PROPER Emas dalam pengelolaan lingkungan hidup di tingkat Provinsi Kalimantan Timur.

Penghargaan ini diberikan oleh Gubernur Kalimantan Timur H. Isran Noor kepada Direktur Eksternal, Legal & Security KIDECO, Arif Kayanto di Samarinda, Kamis (15/6/2013).

Penghargaan PROPER ini sebagai upaya apresiasi Pemerintah Daerah terhadap perusahaan yang telah mendukung kelestarian lingkungan hidup di Kalimantan Timur.

PROPER atau Program Penilaian Peringkat Kinerja Perusahaan dilaksanakan dengan tujuan untuk mengevaluasi tingkat ketaatan perusahaan dalam pengelolaan lingkungan hidup dan mendorong inovasi dalam pengelolaan sumber daya alam dan pemberdayaan masyarakat di sekitar lokasi kegiatan.

PROPER Emas merupakan apresiasi tertinggi atas kinerja perusahaan dalam upaya menjaga kelestarian lingkungan hidup, serta dalam rangka mendorong peningkatan pengelolaan dampak negatif terhadap lingkungan.

Prestasi ini tentunya merupakan hasil yang membanggakan sebagai wujud komitmen dan kerja sama manajemen, seluruh karyawan, serta dukungan dari para stakeholders, masyarakat dan pemerintah dalam menciptakan kelestarian lingkungan.

Penghargaan ini merupakan prestasi bagi KIDECO yang telah berhasil meraih predikat PROPER Emas Provinsi sebanyak 9 kali.

Komitmen KIDECO terhadap kelestarian lingkungan diwujudkan dengan pemenuhan beberapa aspek meliputi, Administrasi dan manajemen pengelolaan lingkungan hidup, Pengendalian pencemaran air, Pengendalian pencemaran udara, Pengelolaan B3 – limbah B3 dan limbah padat non B3.

Selain itu juga melakukan reklamasi – revegetasi, serta melakukan upaya pengelolaan lingkungan hidup tambahan dan produksi bersih yakni Upaya 3R (reduce, reuse, recycle), Konservasi keanekaragaman hayati, mitigasi perubahan iklim dan efisiensi energi, serta sertifikasi pengelolaan lingkungan hidup.

Tidak hanya menjalankan suatu kewajiban pengelolaan, KIDECO juga secara berkelanjutan melakukan berbagai upaya inovasi di setiap aspek pengelolaan lingkungan.

Selain itu KIDECO juga melaksanakan program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) secara berkesinambungan di 72 lokasi binaan wilayah Desa dan Kecamatan di Kabupaten Paser sebagai wujud tanggung jawab sosial perusahaan.

Selanjutnya,, bagaimana KIDECO mengimplementasikan sejumlah program PPM dengan sangat Inovatif, hal ini di wujudkan dengan kegiatan KOPEKO (Kopi Paser Khas Uko) yang terintegrasi dengan optimalisasi peran Posyantek Desa, Pembangunan Rumah Layak Huni dan Desa Proklim.

“Kideco sendiri telah melakukan berbagai inisiatif sebagai turunan dari strategi ESG (Environmental, Sosial & Governance) perusahaan,” kata Direktur Utama Kideco, M.Kurnia Ariawan.

Inisiatif tersebut kata dia diantaranya pembuatan kawasan hijau terpadu Samurangau Eco Park dengan aspek pendidikan dan budaya di dalamnya, rehabilitasi Daerah Aliran Sungai (DAS), reklamasi, Arboretum Tandarayan. penggunaan solar panel untuk perumahan karyawan.

“Kemudian inisiatif penggunaan bus listrik untuk operasional angkutan karyawan, penanaman mangrove, serta sejumlah inisiatif lainnya bersama dengan mitra kerja melalui efisiensi bahan bakar dan penggunaan air, ditunjang inovasi digitalisasi, demi mencapai efektivitas dan efisiensi dalam menjalankan operasional bisnis,” pungkasnya.

Untuk diketahui, PT Kideco Jaya Agung (Kideco) merupakan perusahaan pertambangan batubara yang didirikan pada tahun 1982 yang memiliki Izin Usaha Pertambangan Khusus sebagai Kelanjutan Operasi Kontrak/Perjanjian (IUPK).

Kegiatan pertambangan Kideco berlokasi di Kabupaten Paser, Provinsi Kalimantan Timur dengan produksi komersial dimulai pada tahun 1993 sebesar 1,2 juta ton dan mencapai produksi kumulatif 637,7 juta ton pada tahun 2022.

PT Kideco Jaya Agung bergerak dalam pengelolaan sumber daya alam dan berkontribusi terhadap pasokan energi di Indonesia. (*)

 

 

 

 




Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.